Ini Dia 8 Tips Buat Bikin Style Desain Rumah Impian
Sun, May 01 2022
Admin Hyde Living
Semua orang ingin menciptakan rumah yang dapat memberikan perasaan nyaman dan memiliki tampilan menarik saat dilihat. Menggabungkan ruangan atau merubah fitur untuk menciptakan ruangan yang fungsional serta tetap menawan membutuhkan pekerjaan yang tidak mudah. Sehingga Anda pasti mencoba mencari konsultan desain interior untuk dapat bekerja sama dalam proyek yang ingin Anda lakukan.
Hal penting yang harus Anda siapkan sebelum bertemu konsultan desain interior adalah style desain yang diinginkan. Karena nantinya akan mempermudah desainer untuk menciptakan interior yang tidak hanya cantik, tapi juga dapat sesuai dengan keinginan Anda. Oleh sebab itu kami punya 8 tips untuk bikin style desain agar nantinya dapat menciptakan rumah impian versi Anda sebagai berikut.
Buat Desain Versi Sendiri
Selalu ingat bahwa yang ingin menciptakan interior desain rumah nyaman dan indah adalah Anda. Sehingga buatlah style desain sendiri! Bukan berarti Anda tidak bisa melihat referensi desain dari website ataupun orang lain. Tetapi harus diingat bahwa ketika Anda sedang mencari referensi, desain style yang dibuat tetap berdasarkan keinginan style sendiri setelah menemukan beberapa referensi yang ada.
Ingat bahwa tidak ada yang salah maupun benar dalam desain interior, karena setiap orang mempunyai style desainnya masing-masing. Jadi buat style desain versi Anda sebelum bertemu konsultan desain interior.
Mencari Inspirasi Desain untuk Papan Visi
Anda dapat mencari inspirasi desain dari majalah, website seperti pinterest, maupun sosial media yang nantinya akan dikumpulkan menjadi satu dalam papan visi. Saat telah terkumpul, Anda dapat menemukan contoh desain yang paling kuat mengenai style desain yang diinginkan. Sehingga nantinya Anda dapat mulai menyusun style desain sendiri mengikuti kreativitas Anda dari referensi desain yang didapatkan.
Mempertimbangkan Warna dan Material
Mulai dengan membayangkan warna apa yang akan digunakan dalam style desain yang ingin dibuat. Seperti warna untuk dinding, wallpaper, dan berbagai furnitur demi menciptakan desain interior yang indah. Anda harus menyiapkan 3 warna untuk dijadikan warna utama pada bantal, kap lampu, selimut dan aksesoris dalam rumah. Sehingga nantinya Anda dapat berdiskusi dengan persiapan yang matang bersama konsultan desain interior pilihan.
Coba Warna Pada Kertas Sebelum Anda Memilih
Sebelum memilih warna yang akan digunakan untuk cat dinding Anda maupun warna untuk meja, kabinet dapur dan lain-lain. Anda perlu mencoba beberapa pilihan warna terlebih dahulu untuk mencocokan tiap warna yang ada. Karena warna yang digunakan nanti akan menjadi salah satu ciri dari ruangan Anda dan dapat membantu kerja lighting ruangan agar menciptakan suasana terang dan juga cantik. Ini juga berlaku untuk Anda yang ingin menggunakan wallpaper dinding sehingga perlu mencoba tiap warna maupun corak wallpaper agar dapat menciptakan ruangan yang indah serta nyaman di rumah.
Ubah yang Lama Menjadi Baru
Coba perhatikan furnitur di rumah dari warna, bahan dan sebagainya untuk dapat mencocokannya dengan desain interior baru. Semisal Anda memiliki sofa yang sudah lama dan ingin menambahkannya pada interior desain yang baru, Anda dapat melapisi sofa lama dengan kain yang baru untuk menciptakan konsep style desain ruangan yang lebih fresh.
Pikirkan Ukuran Furniture
Pilih furnitur yang akan digunakan pada ruangan yang ingin didesain oleh konsultan desain interior sekaligus pikirkan ukuran furnitur dan skala ruangan. Agar nantinya dapat menciptakan ruangan yang tidak hanya cantik, tapi juga membuat nyaman. Jika ruangan yang ingin didesain ukurannya kecil, Anda dapat menggunakan furnitur yang tidak membutuhkan skala yang luas dalam satu ruangan agar nantinya interior ruangan Anda menjadi tidak penuh dan nyaman.
Pikirkan Pemandangan yang Akan Tercipta
Ketika ingin mendesain ulang maupun membuat desain interior pada rumah baru, Anda pasti akan mengumpulkan beberapa jenis furnitur sebagai referensi dari desain yang kira-kira akan diciptakan. Sehingga Anda harus pikirkan kira-kira akan seperti apa tampilan dari desain interior rumah nantinya. Jadi setiap Anda mulai mencari banyak referensi furnitur yang ingin digunakan, Anda juga perlu memikirkan bagaimana furnitur itu disusun dalam satu ruangan untuk menciptakan desain yang cocok dengan style Anda.
Coba Untuk Order Sample Barang
Jika Anda sudah menentukan pilihan desain yang ingin diciptakan. Anda dapat membeli beberapa sample barang yang dapat dikembalikan lagi untuk mencari kecocokan antara desain yang diinginkan dengan barang yang akan digunakan. Hal ini juga menjadi salah satu cara bagus untuk melihat kecocokan warna antara barang yang akan digunakan dengan warna dinding Anda. Nantinya jika telah memutuskan, Anda tidak hanya mendapatkan suasana baru terhadap ruangan yang sudah didesain. Tetapi juga mendapatkan desain interior rumah yang nyaman untuk Anda dan keluarga.
Itulah 8 tips untuk Anda yang sedang sibuk dalam menciptakan style desain rumah maupun ruangan impian. Sehingga dengan ini, Anda dapat berkreasi dalam menyusun style desain sebelum bertemu konsultan desain interior. Untuk Anda yang sedang mencari konsultan desain interior, Anda dapat berkonsultasi dengan kami secara gratis dan nikmati promo yang sedang berlangsung.