Inilah Interior Rumah Minimalis Khusus Buat Kamu
Tue, Oct 04 2022
Admin Hyde Living
Seperti yang Anda ketahui bahwa saat ini sedang masuk musim pancaroba—yang kadang hujan, tapi juga bisa panas seharian. Meskipun begitu, cuaca akan terasa tidak begitu berarti kalau Anda bisa ciptakan interior rumah yang tenang sekaligus nyaman meskipun cuaca sedang tidak stabil. Apalagi hunian yang pakai style minimalis.
Contohnya Anda mungkin akan menemukan style interior rumah minimalis berikut buat jadi inspirasi interior yang akan dipakai. Konsep hunian yang minimalis umumnya tidak hanya berpegang teguh pada interiornya saja. Akan tetapi juga memperhatikan motif yang dipakai, tekstur, sampai pola interior yang tidak terlalu banyak.
Rumah minimalis satu ini juga memiliki sifat yang begitu menarik. Anda bisa menemukan itu lewat pilihan palet warna untuk kesan bright dan segar. Penggunaan material organik yang sustainable juga merupakan salah satu ciri khas dari interior rumah yang akan kita bahas saat ini. Serta tidak lupa elemen-elemen lainnya seperti tekstur, pola, bahkan aksen-aksen warna.
Memanfaatkan style interior klasik dan pilihan warna-warna netral seperti putih hingga biru, juga termasuk dalam ide interior rumah yang favorit. Untuk lebih jelasnya dalam rumah Anda, berikut adalah interior tiap ruangan dalam rumah minimalis bergaya klasik berikut untuk bisa diikuti.
Cr. mydomaine
Sudut Foyer
Area foyer atau dikenal juga sebagai sudut di dekat pintu masuk merupakan salah satu model pertama dari interior rumah bergaya minimalis satu ini. Dengan memadukan dua warna yakni netral sekaligus bold. Anda dapat merasakan kesan welcoming yang magis karena tidak cuman merasa diterima, tapi juga merasa nyaman.
Dari area foyer saja, tamu yang berkunjung pasti akan merasa segar lewat dekorasi wallpaper berwarna bold serta pola dedaunan netral yang sangat cozy. Dari sudut pertama ini, Anda bisa pastikan bahwa interior rumah tersebut benar-benar menyenangkan sekaligus hangat dan inviting.
Cr. mydomaine
Ruang Tamu Minimalis Dekoratif
Masuk ke dalam area ruang tamu atau bisa juga disebut sebagai ruang keluar. Konsep ini menunjukkan area interior rumah yang tampak minimalis tapi juga punya konsep yang dekoratif. Memainkan sofa hingga kursi aksen. Begitu pula karpet sampai dengan wallpaper lantai bercorak kayu.
Anda akan merasakan sudut yang sangat hangat. Terutama perpaduan palet warna netral yang juga natural—seperti putih, coklat, dan abu-abu. Style dari interior ruang tamu pada rumah satu ini tidak cuman unik sekaligus cantik, tapi juga sangat sempurna mengisi keseluruhan style minimalis klasik yang digunakan.
Cr. mydomaine
Sudut Santai Dengan Rak Natural Dekoratif
Selanjutnya masih ada di ruang tamu atau disebut juga sebagai ruang keluarga. Anda akan diajak bergeser sedikit ke area berbeda dalam satu ruangan yang memiliki satu sofa panjang serta rak penyimpanan bertutup kaca amat cantik serta klasik. Kabinet penyimpanan ini memiliki aksesoris simple tapi juga dekoratif—terdiri dari guci hingga tanaman hias yang sangat menyegarkan.
Tidak cuman itu lho. Sudut sofa yang langsung berdekatan dengan jendela jadi salah satu ciri khas lainnya untuk menjadikan sudut nyaman di ruang tamu yang sudah warm sekaligus cozy.
Cr. mydomaine
Kamar Mandi Stylish Colorful
Selanjutnya mungkin Anda tidak menemukan sisi minimalis pada interior rumah satu ini. Soalnya konsep kamar mandi di rumah ini memiliki style interior klasik serta dekorasi maksimalis—yaitu memanfaatkan wallpaper dinding colorful dengan pola burung merak yang sangat cantik.
Memanfaatkan jenis wallpaper ini akan menciptakan elemen desain yang menyenangkan sekaligus unik. Dari style kamar mandi klasik satu ini, juga memberikan kesan mewah meskipun konsep interiornya itu simple banget—karena sudut kamar mandinya terbatas.
Cr. mydomaine
Kamar Tidur Pertama yang Cozy Sekaligus Hangat
Dalam rumah yang sedang dibahas desain interiornya. Terdapat dua kamar yang memiliki style berbeda—baik itu dekorasi maupun styling interiornya. Seperti pada kamar tidur pertama ini yang mengandalkan style interior scandinavian. Mulai dari permainan warna netral yang natural sekaligus konsep furniture bertekstur halus untuk ciptakan feel yang rileks.
Kombinasi warna putih dan coklat merupakan salah satu ciri khas dari interior kamar tidur satu ini. Pilihan dekorasinya juga lebih minimalis dibandingkan kamar tidur satunya—yang akan dibahas setelah ini. Anda cuman perlu memanfaatkan dekorasi mulai dari tekstur yang halus, art work simple, serta karpet berbulu yang bikin cozy.
Cr. mydomaine
Kamar Tidur Klasik Minimalis Dominasi Bold
Seperti yang sudah dikatakan bahwa ada dua model kamar tidur berbeda tapi tetap saja, tujuannya adalah menciptakan hunian yang tenang serta minimalis. Interior kamar tidur kedua dari rumah satu ini memiliki palet warna dominan bold yang tampak jadi dekorasi yang hidup sekaligus nyaman.
Tidak hanya permainan warna navy yang bold. Anda juga akan temukan dekorasi untuk kesan yang warm lewat furniture kayu sekaligus aksesoris artwork yang moody, kreatif, juga cantik.
Selesai sudah tour untuk interior rumah klasik minimalis yang juga memiliki sentuhan scandinavian sebagai bagian dari dekorasinya. Bagaimana interior rumahnya? Apakah Anda tertarik untuk menciptakan style interior tadi buat di rumah?
Konsultasi gratis sekarang sebelum mulai proyek interior rumah impian. Anda juga bisa sekalian ambil promo yang berlaku hari ini. Hubungi kami melalui Hyde Living untuk wujudkan rumah impian Kamu dan setiap minggu kami menerbitkan cerita inspirasi mengenai rumah melalui newsletter kami.