Kamar Tidur Pakai Warna Kuning? Siapa Takut!
Wed, Aug 10 2022
Admin Hyde Living
Ada yang suka sama warna kuning? Atau tertarik untuk jadiin warna kuning sebagai bagian dari desain interior kamar tidur? Kebanyakan orang berpikir kalau warna yang pas buat kamar itu antara warna putih, abu-abu, dan warna netral lainnya. Jarang banget yang berani pakai warna ceria dan pop seperti warna satu ini.
Padahal warna kuning bisa jadi ide menarik untuk menciptakan suasana kamar lebih fresh sekaligus mood lebih baik lho. Kebanyakan warna kuning maupun warna pop cerah lainnya dipakai untuk mengisi desain interior kamar tidur anak di rumah. Namun kalau sudah baca artikel satu ini, Anda pasti berhenti ragu buat pakai salah satu warna ini mengisi kamar tidur di rumah maupun apartemen.
Rekomendasi Kamar Tidur dengan Warna Kuning
Berikut adalah inspirasi warna kuning dalam mengisi desain interior kamar tidur impian Anda di rumah atau apartemen.
Komposisi Warna Seimbang
Komposisi warna netral dan pop merupakan pilihan tepat pertama buat Anda yang ingin coba pakai warna kuning dalam kamar. Perpaduan antara kuning berpola abu-abu dan putih sebagai wallpaper, kuning bersama abu-abu dan putih di tempat tidur, hingga kuning bertemu lampu berwarna abu-abu dan vas bunga yang putih di meja nakas.
Ide satu ini mampu memberikan nuansa tenang di dalam desain interior kamar tidur minimalis klasik. Membuatnya terlihat cozy, nyaman, sekaligus fresh.
Menambahkan Kuning Sebagai Aksen
Tidak perlu dominan dan hanya jadi aksen warna pun bisa Anda lakukan dalam desain interior kamar tidur lho. Jangan ragu untuk menyisipkan sentuhan warna kuning baik itu di gorden hingga kasur maupun pajangan. Sambil kombinasikan dengan warna lain–umumnya abu-abu, putih, atau merah muda. Intinya kreasikan warna kuning sebagai aksen manis di tengah dominan warna netral yang hangat.
Atau Mendominasi Kamar
Kuning yang pekat merupakan salah satu warna bold yang akan menghadirkan kesan kamar tidur yang terang dan juga segar. Kalau dua sebelumnya hanya menyertakan warna kuning sebagai tambahan saja. Untuk desain interior kamar tidur satu ini menjadikan kuning sebagai warna yang mendominasi tapi tetap menambah warna putih yang paling cocok dengan satu ini.
Tambahkan Warna Pop
Kalau ide keempat ini benar-benar tidak menonjolkan warna kuning karena lebih didominasi warna netral seperti putih dan abu-abu. Akan tetapi aksennya dibuat pop dan unik. Ini dilakukan agar dapat memberikan tampilan desain interior kamar tidur yang tenang tapi sebenarnya fresh dan fun. Bikin istirahat sepanjang malam lebih rileks dan bangun tidur jadi lebih segar.
Buat Mellow Dengan Abu-abu Silver
Kombinasi warna kuning yang sedikit redup untuk menghadirkan kesan hangat dan tenang–tidak seperti ide-ide sebelumnya yang lebih fokus untuk menciptakan nuansa segar dan menyenangkan. Warna kuning pucat yang mellow ini berpadu dengan abu-abu silver yang sifatnya pekat dan sedikit bold. Paduan warna yang sangat cerdas untuk membuat interior kamar tidur Anda di rumah jadi cozy dan rileks.
Warna Pastel
Selanjutnya adalah paduan warna pastel yaitu kuning pastel dan hijau mint yang juga bagian dari warna pastel. Ini bertujuan untuk menciptakan desain interior kamar tidur minimalis yang hangat sekaligus aesthetic. Apalagi kalau Anda suka dengan aksesoris berpola unik seperti sarung bantal pola bunga atau daun. Konsep yang fun dan pastinya nyaman buat di rumah atau apartemen.
Campurkan Gaya Pop dan Netral
Untuk ide berikutnya ini tidak didominasi oleh putih maupun kuning, tapi lebih pada warna merah muda serta peach. Akan tetapi aksesoris berwarna kuning dan kasur putihnya membuat desain interior kamar tidur Anda lebih colorful tapi tidak berantakan–alias paduan warnanya benar-benar pas. Anda bisa gunakan gaya ini kalau mau konsep kamar yang menyenangkan sekaligus unik di rumah.
Warna kuning memang bakal membuat ruangan menjadi lebih charming. Hal ini karena warna kuning cocok untuk kamar tidur aesthetic sekaligus fresh. Silakan pilih salah satu inspirasinya warna kamar tidur di atas, lalu konsultasi dengan kami untuk mewujudkannya.
Sebab, kami adalah jasa renovasi kamar tidur terbaik yang bisa membuat desain kamar tidur. Tim kami akan segera datang ke tempat Anda untuk melakukan survel dan memberikan ide desain kamar tidur. Untuk informasi lebih lanjut, silahkan hubungi kami di nomor 081374774773.