10 Inspirasi Warna Keramik Lantai Teras yang Bagus
Mon, Mar 27 2023
Admin Hyde Living
Warna keramik lantai teras yang bagus untuk rumah dibuat khusus dengan bahan berkualitas. Penggunaan keramik memudahkan Anda memadukan warna dan gaya. Ada banyak sekali warna keramik lantai teras yang bisa Anda pilih untuk mempercantik tampilan teras.
Warna keramik yang tepat untuk teras rumah bergantung pada ukuran teras. Hal pertama yang harus dilakukan saat memilih keramik adalah tampilan estetik yang diberikan. Model keramik berbeda-beda, jadi Anda bisa memilih warna yang cocok untuk teras rumah Anda.
Warna Keramik Lantai Teras Rumah yang Bagus
Saat Anda memilih keramik lantai teras, keramik harus tahan lama, mudah dirawat, dan tentu saja bergaya. Berikut beberapa ide warna keramik lantai teras yang mungkin bisa menginspirasi Anda:
1. Keramik Warna Putih untuk Lantai Teras Rumah
Keramik warna putih bisa diletakkan pada ruangan apapun dan juga sangat cocok diaplikasikan pada teras rumah Anda. Kebanyakan orang Indonesia memilih keramik dengan warna putih untuk berbagai ruangan. Hal ini karena warna putih terlihat lebih bersih, sederhana, minimalis dan sekaligus lebih estetik.
Kita tahu bahwa putih adalah warna netral yang akan cocok diaplikasikan dengan warna apa saja. Begitupun dengan keramik warna putih yang cocok diaplikasikan pada ruangan apapun. Jika teras rumah Anda menggunakan keramik warna putih, maka ini bisa membuat teras Anda terlihat lebih luas.
2. Keramik Warna Hitam untuk Lantai Teras Rumah
Selain warna putih, warna netral lainnya adalah hitam, Yupz warna hitam bisa menjadi ide keramik teras rumah Anda. Jika kamu tidak ingin menggunakan keramik warna putih karena teras rentan kotor, maka keramik warna hitam bisa menjadi solusi. Keramik teras dengan warna hitam lebih mudah dirawat dan mudah dibersihkan.
Keramik warna hitam juga sangat cocok diaplikasikan pada hunian dengan konsep kontemporer, industrial, modern dan minimalis. Warna ini juga bisa membuat teras rumah Anda terlihat lebih elegan.
3. Keramik Batu Alam untuk Lantai Teras Rumah
Jika Anda menginginkan lantai teras rumah terlihat elegan, maka pertimbangkan untuk memilih keramik model batu alam. Keramik warna batu alam akan membuat teras rumah Anda lebih elegan. Pilihan warna juga banyak mulai dari abu-abu, hitam, dan coklat hingga warna yang lebih tak terduga seperti warna batu.
Tampilan lantai keramik batu alam yang lembut dan bersahaja menjadikannya teras lebih elegan. Jika teras Anda berada di dekat kolam atau fitur air, Anda bisa tenang, karena keramik model batu alam umumnya tahan terhadap jamur dan bakteri. Sangat mudah untuk tetap bersih, tetapi harus dibersihkan setidaknya setahun sekali untuk mempertahankan hasil akhir yang indah.
4. Keramik Motif Batu Kerikil untuk Lantai Teras Rumah
Teras adalah tempat yang tepat untuk menunjukkan kreativitas dengan bahan pilihan Anda. Anda bisa menggunakan keramik lantai dengan motif batu kerikil kecil untuk teras Anda. Keramik motif batu kecil ini merupakan solusi ideal bagi mereka yang menginginkan permukaan yang rata namun menyukai estetika kerikil alami.
Ini juga dapat menambah kesan estetik pada teras rumah Anda sekaligus lebih terlihat alami. Apalagi jika Anda menambahkan tanaman hias maka akan terlihat lebih asri.
5. Keramik Motif Bunga untuk Lantai Teras Rumah
Keramik motif buka bisa menjadi pilihan yang dapat diterima untuk teras luar ruangan, asalkan memiliki kualitas bagus yang menunjukkan kekuatan yang tahan lama. Jika Anda memilih keramik motif bunga, pastikan itu adalah keramik lantai yang cukup kokoh untuk digunakan di teras.
Keramik motif bunga yang dipasarkan sebagai keramik dinding tidak pernah cukup kuat untuk digunakan di lantai atau teras. Seperti keramik pada umumnya, harga keramik sangat bervariasi untuk, meski cenderung lebih murah daripada keramik motif batu alam, namun jenis keramik ini bagus dan kuat dipasang di teras rumah.
6. Keramik Motif Granit untuk Lantai Teras Rumah
Teras yang menggunakan keramik motif granit efeknya sangat indah. Warna abu-abu yang solid dan garis nat yang minimal menciptakan tampilan modern yang bersih. Keramik motif granit umumnya memiliki bahan yang tahan lama dan tahan terhadap noda. Pastikan untuk membersihkan kembali setidaknya sekali atau dua kali setahun.
Keramik motif granit biasanya sangat halus, yang membuatnya licin saat basah. Dan itu adalah batu yang relatif berpori dibandingkan dengan bentuk keramik lainnya. Keramik motif granit tidak sulit dipasang, sehingga sangat direkomendasikan untuk teras rumah Anda.
7. Keramik Motif Monokrom untuk Lantai Teras Rumah
Skema keramik hitam dan putih atau monokrom sangat cocok diaplikasikan pada teras rumah. Memodernisasi elemen kayu pedesaan tanpa terlihat terlalu kontemporer dan bentrok akan membuat teras rumah Anda sangat indah. Untuk efek yang serupa, pilihlah pola dengan warna-warna netral, lalu gunakan furnitur yang lebih abadi dan netral yang tidak akan membuat mata Anda sakit.
8. Keramik Warna Cream Polos untuk Lantai Teras Rumah
Jika Anda ingin lantai teras rumah terkesan bersih dan elegan, Anda bisa menggunakan keramik cream polos. Tidak hanya membuat teras terlihat bersih, namun keramik cream polos juga bisa memberikan nuansa klasik yang nyaman. Keramik dengan warna cream polos sangat mudah ditemukan, sehingga ini cocok untuk memperindah teras rumah Anda.
9. Keramik Motif Mosaik untuk Lantai Teras Rumah
Teras yang menggunakan keramik mozaik pada lantai terasa seperti perpanjangan alami dari bagian rumah lainnya dan diperlakukan lebih seperti ruang tamu luar ruangan daripada sekadar halaman belakang Anda.
Dari pencahayaan tersembunyi putih yang berpadu langsung dengan emperan hingga ubin mosaik dan batas batu tulis serta tata letak yang nyaman, teras ini dioptimalkan untuk meningkatkan ukuran persegi yang layak huni.
10. Keramik Merah Bata untuk Lantai Teras Rumah
Ini adalah warna keramik yang cocok diaplikasikan di teras rumah Anda. Keramik merah bata memberikan tampilan Mediterania yang sangat disukai oleh banyak pemilik rumah. Meskipun biasanya tanpa glasir, keramik merah bata memiliki ketahanan yang baik terhadap air, dan teksturnya tidak licin saat basah.
*Baca Juga:
- 10 Daftar Keramik Dinding Teras Depan Rumah Terbaru
- 10 Inspirasi Desain Teras Rumah Minimalis dan Modern
- 10 Contoh Desain Profil Tiang Teras Rumah Minimalis
Nah, itulah 10 warna keramik lantai teras yang bagus untuk diaplikasikan di rumah Anda. Setelah membaca tulisan ini, warna apa yang paling Anda sukai dan cocok untuk teras rumah Anda? Jika butuh bantuan jasa desain interior, jangan ragu untuk menghubungi Hyde Living.